spot_img

Buku Maqashid Al-Qur’an Terhadap Wacana Formalisasi Syariat Islam

 

Identitas Buku:

Judul: Maqashid Al-Qur’an Terhadap Wacana Formalisasi Syariat Islam di Ruang Publik
Penulis: Lufaefi
ISBN: 978-623-95345-1-6
Penerbit: The Nuansa Publishing
Tahun Terbit: 2020
Halaman: +- 307
Harga: Rp.75.000,-
Pemesanan WA: 08977854425 (Nuansa Publishing)

Deskripsi Buku:

Wacana formalisasi syariat Islam di ruang publik terus bergulir di tengah masyarakat dari dulu hingga sekarang. Saling silang pendapat antar kelompok radikal dan liberal tak bisa dikesampingkan. Kelompok radikal memaknai formalisasi syariat Islam secara tekstual, sehingga berkesimpulan bahwa syariat Islam harus diekspresikan secara secara tekstual literalis baik dalam konteks beragama maupun bernegara. Sementara kelompok liberal memaknai memahami syariat Islam hanya secara nalar. Sehingga beranggapan bahwa syariat Islam tidak berkait erat dengan ruang publik. Bahkan menganggap Nabi Muhammad tidak pernah memimpin suatu negeri.

Buku ini mengetengahkan perdebatan kedua kubu di atas yang sebetulnya juga sama-sama memberikan problem yang patut disudahi. Gagasan penengah dalam buku ini adalah pembacaan formalisasi syariat Islam yang tidak meninggalkan teks di satu sisi, dan enggan meninggalkan nalar di sisi yang lain. Buku ini memberikan konsepsi formalisasi syariat Islam di ruang publik secara berkeadilan melalui pembacaan ayat-ayat Al-Qur’an yang seringkali diklaim sebagai ayat-ayat penegasan untuk memformalisasikan syari’at Islam di ruang publik. Konsepsi formalisasi syariat Islam dalam buku ini bersifat moderat, yang dapat diterima oleh kelompok manapun. Menarik!

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

- Advertisement -spot_img

Latest Articles